Olahan kacang apapun selalu enak untuk dijadikan camilan, termasuk kacang telur yang renyah dan gurih. Resep kacang telur juga mudah dan bisa dilakukan sendiri dengan hasil dan rasa yang menjanjikan.
Membuat sendiri kacang telur akan lebih hemat dibandingkan dengan membelinya di minimarket. Rasanya juga bisa disesuaikan dengan selera Anda dalam menyantap camilan kacang untuk santai sore di rumah bersama keluarga.
Alat yang digunakan untuk membuat kacang telur ini juga tidak sulit dan tidak ribet. Berikut ini kumpulan resep kacang telur yang bisa Anda pilih:
1. Kacang Telur Sederhana
Bahan-bahan:
• Kacang tanah 500 gr (sudah dicuci dan dijemur terlebih dulu)
• Telur 2 butir
• Gula pasir 4 sendok makan
• Tepung ketan 150 gr
• Bawang putih 4 siung (haluskan)
• Secukupnya garam
• Ketumbar bubuk secukupnya
Cara membuat:
• Kacang tanah disangrai dahulu sampai setengah matang.
• Kemudian campurkan bahan lainnya yaitu telur, ketumbar bubuk, bawang putih, tepung ketan, serta gula dan garam.
• Selanjutnya tambahkan kacang dan aduk sampai merata.
• Goreng kacang dengan menggunakan api sedang.
• Setelah warnanya coklat keemasan angkat dan biarkan dingin.
2. Kacang Telur Keriting
Bahan-bahan:
• Kacang tanah kupas 600 gr
• Ayam kampung 2 butir
• Tepung terigu 500 gr
• Bawang putih 6 siung (haluskan)
• Gula 150 gr
• Margarin yang dicairkan 4 sendok makan
• Garam ½ sendok makan
• Minyak goreng
Cara membuat:
• Sangrai kacangnya terlebih dulu hingga setengah matang.
• Setelah itu dicampur dengan gula, garam, telur, bawang putih dan margarin. Kocok sampai semuanya merata.
• Lalu siapkan wadah yang ukurannya besar dan isi dengan tepung terigu.
• Pindahkan kacang ke wadah lalu lumuri sampai kacangnya tertutup oleh tepung.
• Ayak kacang menggunakan saringan sampai tepungnya merata dan menempel.
• Goreng kacang dengan minyak panas.
• Kacang harus terendam dalam minyak goreng.
• Gunakan api sedang supaya matangnya lebih merata.
• Angkat dan tiriskan setelah kacang matang.
• Siap disajikan.
3. Kacang Telur Pedas
Bahan-bahan:
• Kacang tanah ½ Kg
• Tepung ketan 7 sendok makan
• Cabe merah 10 buah
• Telur 1 butir
• Bawang putih 3 siung
• Gula pasir 3 sendok makan
• Garam secukupnya
• Penyedap rasa secukupnya
Cara membuat:
• Kocok telur dengan garam, gula dan penyedap rasa secukupnya.
• Bawang putih dan cabe dihaluskan.
• Masukkan adonan telur lalu aduk sampai merata.
• Siapkan kacang lalu rendam ke dalam adonan telur tersebut.
• Siapkan tepung ketan pada wadah lainnya.
• Pindahkan kacang dan lumuri dengan tepung tersebut.
• Ambil kacang hati-hati supaya tak saling menempel.
• Goreng di minyak panas hingga warnanya coklat keemasan.
• Siap disajikan.
4. Kacang Telur Karamel
Bahan-bahan:
• Kacang tanah yang masih berkulit air 750 gr
• Telur 2 butir (ambil bagian kuningnya saja)
• Tepung terigu 300 gr
• Gula pasir 150 gr
• Air panas 750 ml
Cara membuat:
• Sangrai kacang tanah atau oven hingga setengah matang.
• Larutkan gula pasir pada panci kecil.
• Saat gula sudah mendidih dan mencair, masukkan air panas sedikit demi sedikit kemudian aduk.
• Jika cairan gula sudah dingin campurkan dengan kuning telur.
• Kocok sampai semuanya tercampur.
• Siapkan wadah dengan tepung terigu 2 sendok makan.
• Masukkan kacang tanah ke dalam adonan karamel yang sudah dibuat tadi.
• Pindahkan kacang yang sudah dilumuri dengan karamel pada wadah berisi tepung.
• Permukaan kacang harus tertutup oleh tepung.
• Simpan kacang di wadah yang ukurannya lebih besar yang sudah bagian alasnya sudah dilapisi dengan koran.
• Sebelum mulai digoreng, simpan dahulu selama 2 jam.
• Bisa juga disimpan dahulu di kulkas agar lebih menempel.
• Lalu goreng kacang sampai matang.
• Siap disajikan.
Cara membuat kacang telur dengan sejumlah resep kacang telur ini cukup mudah dan praktis. Anda bisa memilih jenis kacang apa yang akan dibuat sesuai selera Anda.